Layanan Speling Perdana Hadir di Brebes, Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Brebes Gelar Pemeriksaan Spesialis di Desa Kubangwungu
Brebes –
Pada hari ini, Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah bersama Dinas Kesehatan
Kabupaten Brebes melaksanakan kegiatan Program Layanan Speling (Dokter
Spesialis Keliling) di Desa Kubangwungu, Kecamatan Ketanggungan.
Program unggulan ini merupakan inisiatif dari Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa
Tengah yang bertujuan meningkatkan akses layanan kesehatan spesialistik hingga
ke desa-desa pelosok.
Kegiatan yang
dilaksanakan di halaman Balai Desa Kubangwungu ini menjadi momen bersejarah
karena merupakan pelaksanaan perdana Program Speling di Kabupaten Brebes. Ke
depannya, program ini akan menyasar 54 desa lainnya di seluruh wilayah
Kabupaten Brebes.
Kegiatan ini
dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain:
- Perwakilan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa
Tengah, Muhammad Dhofar, S.Kep.
- Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, Ineke
Tri Sulistyowaty, SKM, M.Kes.
- Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Brebes, dr.
Arlinda beserta tim
- Kepala Puskesmas Ketanggungan, dr. Susani Ali,
dan jajarannya
- Camat Ketanggungan beserta perangkat kecamatan
- Kepala Desa Kubangwungu dan perangkat desa
- Direktur RSU Islami Mutiara Bunda, dr. Muchamad
M. Nur, beserta jajaran
Turut hadir pula
tim dokter spesialis dari berbagai disiplin ilmu kedokteran, antara lain:
- dr. Bayu Irianto, Sp.OG (Spesialis Obstetri
dan Ginekologi)
- dr. Okky Winang Saktyawan, Sp.PD (Spesialis
Penyakit Dalam)
- dr. Umarudin, Sp.P, M.Biomed (Spesialis
Paru)
- dr. Wellanda Andreyeva, Sp.THT-KL (Spesialis
THT)
- dr. Luqman Hidayatullah, Sp.KJ (Spesialis
Kedokteran Jiwa)
Acara dibuka
secara resmi oleh perwakilan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Muhammad
Dhofar, S.Kep., sementara sambutan sekaligus apresiasi disampaikan oleh
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, Ineke Tri Sulistyowaty, SKM, M.Kes.,
yang menyambut baik kehadiran program ini sebagai bentuk nyata pelayanan
kesehatan yang inklusif dan menyeluruh.
Pelaksanaan Layanan Speling ini merupakan kerja sama antara RSU Islami Mutiara Bunda, Puskesmas Ketanggungan, dan para dokter spesialis yang bertugas. Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Kecamatan Ketanggungan, Pemerintah Desa Kubangwungu, serta masyarakat setempat.
Sebanyak 100
warga Desa Kubangwungu mengikuti pemeriksaan kesehatan oleh dokter
spesialis secara langsung. Warga terlihat antusias karena mendapatkan akses
layanan medis spesialis tanpa harus menempuh perjalanan jauh ke rumah sakit di
kota.
Dengan hadirnya
Program Speling, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah berharap dapat mendekatkan
pelayanan kesehatan spesialis kepada masyarakat desa dan meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat secara merata di seluruh wilayah Jawa Tengah.


0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda