Rabu, 27 Maret 2024

PERTEMUAN TIM PERENCANAAN OBAT DAN PERBEKALAN KESEHATAN DINAS KESEHATAN KABUPATEN BREBES

 


Brebes – Guna mendukung pelayanan kesehatan di tingkat Pelayanan Kesehatan Kabupaten Brebes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, yang di wakili oleh Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK), Sri Nani Purwaningrum, SKM,M.Kes membuka Kegiatan Tim Spesifikasi Penyusunan Pengadaan Obat dan Perbekalan Kesehatan, bertempat di Aula Dinas Kesehatan Brebes, Kamis (28/3/2024).

Kepala Bidang SDK, Sri Nani Purwaningrum dalam sambutannya mengatakan, Pentingnya pengelolaan logistik diprediksi akan meningkat, khususnya di era Jaminan Kesehatan Nasional. Manajemen logistik obat dan perbekalan kesehatan yang baik akan memberikan kemudahan untuk mengelola pengadaan, penyimpanan, dan distribusi dalam rangka untuk memenuhi permintaan pasien yang semakin lama semakin meningkat.

Pelayanan Logistik obat dan perbekalan kesehatan di Indonesia memiliki pola dan struktur yang khas mulai dari tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten/kota dan Fasilitas Kesehatan, dimana masing-masing tingkat memiliki wewenang dan tanggung jawab yang berbeda terkait dengan pengelolaan logistik obat dan perbekalan kesehatan.

Pelayanan Kefarmasian merupakan bagian yang tak terpisahkan dari sistem pelayanan kesehatan yang berorientasi kepada pelayanan pasien, penyediaan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai yang bermutu dan terjangkau bagi semua lapisan masyarakat termasuk pelayanan farmasi klini, ucap Nani

“Melalui kegiatan ini diharapkan, pemahaman dan akurasi perencanaan kebutuhan semakin meningkat sehingga dapat menjamin ketersediaan obat dan vaksin di tingkat Kabupaten serta mengoptimalkan tingkat pelaporan pelayanan kefarmasian di fasyankes untuk mencapai target pelayanan kefarmasian sesuai dengan standar,” tutupnya.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda