Selasa, 09 Januari 2024

ADVOKASI DAN KOORDINASI SUB PIN POLIO TINGKAT KABUPATEN BREBES

 


Pj Bupati Brebes, yang diwakili oleh Asisten I Sekda Brebes, Bapak Kaherul Abidin, M.Si didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes, Ineke Tri Sulistyowaty, SKM, M,Kes memimpin Rapat Koordinasi dan Persiapan Sub PIN Polio Kabupaten Brebes Tahun 2024, bertempat di Aula Gedung KPT.

Rakor ini dilaksanakan dalam rangka persiapan pelaksanaan Sub PIN Polio putaran pertama yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 15 Januari 2024 dan Sub PIN Polio Putaran kedua yang dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2024.

Pelaksanan Sub-PIN Polio ini dilaksanakan sebanyak 2 putaran dengan sasaran anak usia 0 bulan - 7 tahun tanpa melihat status imunisasi dengan target cakupan per putaran minimal 95%. Masing-masing putaran Sub PIN Polio dilaksanakan dalam waktu 12 hari dengan jarak minimal antar putaran adalah 28 hari/1 bln.

Dalam sambutannya Asisten I Sekda Brebes menyampaikan pelaksanakan Sub PIN Polio ini merupakan gerakan nasional yang memerlukan dukungan dari semua pihak, untuk itu kepada para Camat, Ketua TP PKK Kab. Brebes dan Kecamatan serta Kepala Puskesmas Se Kab. Brebes untuk mendukung kegiatan ini dengan melakukan sosialisasi, pengerahan sasaran PIN dan pelaksanaan yang optimal dilapangan, untuk menjamin semua balita mendapat imunisasi polio.

 

Video : https://youtu.be/HnWH8x1bYV8

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda